Pages

Selasa, 22 September 2015

Game 3D Animation

Anomaly Defenders

Anomaly Defender Hi Res
Menyebut Anomaly Defenders sebagai game dengan grafis bagus adalah sebuah penyerderhanaan. Anomaly Defenders tidak memiliki grafis yang bagus melainkan grafis yang luar biasa bagusnya. Ini mungkin adalah gametower defense dengan grafis terbaik yang pernah saya mainkan sampai saat ini.
Apa yang istimewa dari grafisnya adalah kamu akan bermain di atas platform yang mengambang di angkasa luar. Di platform ini kamu bertugas untuk menjaga launchpad kamu dari serangan manusia dengan cara membangun tower (lebih tepatnya makhluk) untuk menembak hancur semua pasukan musuh.
Yang saya suka dari grafis Anomaly Defenders adalah detailnya yang sangat baik dan terkadang terasa tidak perlu tapi tetap digambarkan dengan cermat. Kamu bisa melakukan zoom-in dan tetap melihat kualitas grafis yang tinggi beserta detail baru yang hanya terlihat dari jarak dekat. Dengan memanfaatkan fakta bahwa platform tempat kita menahan serangan musuh berada di luar angkasa, sang developer juga membuat layer darigame ini terasa dalam. Kamu bisa melihat latar belakang yang juga hidup seperti planet, bangkai kapal yang terbakar, ataupun indahnya galaksi dan ruang hampa. Terkadang di beberapa level layer ini bisa mencapai tiga lapis sehingga tidak salah jika saya sebut Anomaly Defenders sebagai game tower defense dengan grafis terbaik.
Google Play Link: Anomaly Defender, Rp. 44.900

Rival Knights

Rival Knights Hi Res
Hal pertama yang akan kamu sadari ketika memulai pertandingan pertama kamu adalah betapa bagusnya grafis dari Rival Knights. Karakter utama kita terlihat sangat detail dengan pelindung kepala yang sangat bersinar dan juga memantulkan bayangan sekitar. Hebatnya adalah seiring karakter kita bergerak pantulan kecil yang terpancar dari bahan besi mengkilat seperti helm atau pedang pun ikut berubah. Kamu bisa melihat bahwa Gameloft menyematkan begitu banyak detail hanya dalam sebuah lingkungan yang kecil. Tapi itu hanyalah satu dari beberapa faktor yang akan membuat kamu ketagihan memainkan Rival Knights, gameplay yang sederhana namun menantang akan membuat kamu ketagihan, seperti yang terjadi kepada saya dan Risky.
Bagian yang membuat Rival Knights semakin realistis adalah efek ragdoll physics yang digunakan. Ini artinya jika kamu menusuk lawan di area kepala maka ia akan terpelanting dengan cara dan dari arah yang berbeda dibanding jika kamu menusuk area dada. Rival Knights dapat kamu unduh secara gratis. Dengan jumlah equipment yang banyak serta sistem energi, rasanya kamu akan disibukkan oleh game ini dalam waktu yang lama.
Google Play Link: Rival Knights, Gratis

Leo’s Fortune

Leo Fortune Hi Res
Siapapun yang memainkan Leo’s Fortune akan dengan mudah terserap ke dalam dunia indah yang disajikan oleh sang developer. Leo’s Fortunemengisahkan tentang seorang inventor (dalam bentuk makhluk berbulu yang bisa kamu lihat di atas) yang kehilangan benda berharga miliknya, lalu kemudian ia mencoba untuk mencarinya sambil menjelajahi berbagai lingkungan berbahaya.
Letak keindahan dari Leo’s Fortune terletak di lingkungan yang bervariasi dan juga detail. Mulai dari sebuah hutan yang penuh dengan jebakan sampai dengan sebuah tambang gelap dengan penerangan seadanya. Atensi dari sang developer terhadap detail bisa dibilang luar biasa, lihat saja gambar di atas, kamu akan menemukan berbagai tumbuhan yang liar yang tumbuh bersama lumut, latar belakang yang sedikit blur namun memiliki dua lapisan dan juga efek lapisan di depan kamera sehingga membuat persepsi depth of field menjadi sangat terasa. Leo’s Fortune untungnya tidak menjual grafis semata karena gameplay dan kontrol terbilang sangat baik. Kamu pada dasarnya akan bermain Sonic The Hedgehog dengan beberapa pendekatan yang berbeda namun ide utama yang sama.
Google Play Link: Leo’s Fortune, Rp. 59.000

Defenders

Defenders Hi Res
Defenders dari developer bernama Nival ini bukanlah sebuah game untuksmartphone dengan jantung lemah. Tingkat detail dari defenders bahkan membuat Adreno 330 harus bekerja dengan sangat keras. Setiap modeltower digambarkan dengan detail dan juga beserta animasi menembak yang keren. Jika sebuah map sudah penuh dengan musuh dan tower makasmartphone kamu akan menjerit untuk menahan game tetap berjalan. Siap menerima tantangan?
Tip: untuk dapat menikmati dan juga menghargai Defenders, kamu harus memainkannya lewat tablet.
Google Play Link: Defenders, Gratis

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Sari Azalea Yuliani Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea